Arsip:

2021

Diskusi Kebijakan Knowledge Sector Initiative – Katadata Forum: Kolaborasi Kepakaran dan Riset Dasar untuk Lompatan Inovasi

Diskusi Kebijakan Knowledge Sector Initiative – Katadata Forum: Kolaborasi Kepakaran dan Riset Dasar untuk Lompatan Inovasi

Kementerian Riset dan Teknologi/Badan Riset dan Inovasi Nasional (Kemenristek/BRIN) telah menjalin kolaborasi dengan seluruh pemangku kepentingan dan membentuk Konsorsium Riset dan Inovasi Penanganan COVID-19. Indonesia berharap dapat merespon pandemi dengan cepat serta lebih mandiri ketika menghadapi situasi yang mendesak dan tidak terduga dengan adanya konsorsium ini.

Salah satu bentuk manajemen krisis yang dihasilkan dari konsorsium ini adalah terciptanya 60 produk inovasi sejak Mei 2020. Produk inovasi tersebut lahir berkat kolaborasi pemerintah pusat dan daerah, perguruan tinggi, badan penelitian swasta, dunia industri, hingga rumah sakit. Kolaborasi menjadi faktor utama terwujudnya tata kelola yang baik dan manajemen krisis dalam menghadapi pandemi COVID-19. Kolaborasi para pakar dan riset dasar diharapkan dapat menciptakan terjadinya lompatan inovasi di Indonesia. read more

Layanan Kesehatan yang Bermutu dan Tangguh Terhadap Bencana: Apakah membutuhkan Pendekatan Reformasi Kesehatan?

Layanan Kesehatan yang Bermutu dan Tangguh Terhadap Bencana: Apakah membutuhkan Pendekatan Reformasi Kesehatan?

Sistem Kesehatan di Indonesia mengalami goncangan hebat sepanjang 2020 lalu akibat bencana non alam pandemi COVID-19. Pandemi ini berdampak dan menguji langsung Sistem Kesehatan Nasional dan Daerah (SKN dan SKD), yang mana keduanya diperhitungkan lemah untuk menghadapi ancaman ketahanan kesehatan, bencana alam, maupun bencana non alam seperti saat ini. Dalam menghadapi tantangan berat ini, ada pertanyaannya apakah Pemerintah akan melakukan strategi Reformasi Kesehatan? Apakah pendekatan reformasi ini tepat dilakukan dalam masa pandemi COVID-19 dan sesudahnya? Kegiatan Outlook ini akan mencoba membahas apa yang terjadi di tahun 2020 dan apa yang mungkin akan terjadi pada 2021. Acara diselenggarakan pada Rabu, 13 dan 20 Januari 2021 oleh Pusat Kebijakan dan Manajemen Kesehatan FK – KMK UGM melalui zoom meeting, selengkapnya read more