PKMK-Yogyakarta. Pusat Kebijakan dan Manajemen Kesehatan (PKMK) FK-KMK UGM bekerjasama dengan Departemen Sejarah FIB UGM menyelenggarakan Seri Webinar Sejarah Kebijakan Kesehatan pada Jum’at (14/2/2025) dengan tema “Sejarah Kebijakan Pendidikan Dokter Umum dan Dokter Spesialis: Apakah Terjadi “History in the Making” Karena Adanya UU Kesehatan 2023” dalam Annual Scientific Meeting FK-KMK UGM. Acara ini membahas transformasi kebijakan pendidikan kedokteran dari era kolonial hingga pasca Undang-Undang Kesehatan 2023.
Berita SDGs
PKMK-Yogyakarta. Pusat Kebijakan dan Manajemen Kesehatan FK-KMK UGM mengadakan webinar “Review Kebijakan Tuberkulosis Tahun 2024 Berbasis Transformasi Sistem Kesehatan dan Outlook 2025” dalam rangka Annual Scientific Meeting 2025 . Acara ini digelar secara daring melalui Zoom Meeting serta luring di Gedung Litbang FK-KMK UGM. Webinar ini dihadiri oleh akademisi, praktisi kesehatan, serta pemangku kepentingan serta berbagai instansi yang berfokus pada kebijakan dan penanggulangan Tuberkulosis (TB) di Indonesia. Selaras dengan pilar ketiga SDGs yang berfokus pada menjamin kesehatan dan kesejahteraan bagi semua individu di semua usia, webinar ini digelar untuk membahas implikasi kebijakan-kebijakan terkait penanganan Tuberkulosis (TB) di Indonesia yang diharapkan dapat menjadi strategi untuk meningkatkan kesejahteraan kesehatan masyarakat secara optimal.
PKMK-Yogyakarta 23 Januari 2025. Pusat Kebijakan dan Manajemen Kesehatan (PKMK) Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan Universitas Gadjah Mada (FK-KMK UGM) bekerja sama dengan Himpunan Obstetri Ginekologi Sosial Indonesia (HOGSI), menyelenggarakan webinar dengan judul “Peran Kepemimpinan SpOG: Kunci Menekan Angka Kematian Ibu”. Narasumber dan pembahas dalam kegiatan ini berasal dari berbagai instansi. Narasumber adalah Dr. dr. Yessi Rahmawati, Sp.OG., M.H. selaku direktur RSUD Waluyo Jati Probolinggo, Dr.dr.I Wayan Agung Indrawan,Sp.OG(K), MMRS selaku Kepala Bidang Pelayanan Medik RSU Saiful Anwar Malang, dan drg. Muhammad Zamroni selaku Kabid Kesmas Dinas Kesehatan Kota Malang. Sedangkan pembahas adalah Prof. dr. Laksono Trisnantoro, M.Sc, PhD selaku guru besar PKMK FK-KMK UGM. Pembahas kedua adalah dr. Muhammad Ardian C.L., Sp.OG (K), M.Kes dari Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga dan Plt. Wadir Yanmed RS Unair. Kegiatan ini dipandu oleh Dr. dr. Prita Muliarini, Sp.OG, Subsp.Obginsos., M.H., FISQua, CMC selaku moderator. Sebelum pemaparan inti oleh para narasumber, kegiatan diawali dengan pengantar dari Prof Laksono.
Kamis, 30 Januari 2025
PKMK-Yogyakarta. Pusat Kebijakan dan Manajemen Kesehatan Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan Universitas Gadjah Mada (PKMK FK-KMK UGM) menyelenggarakan webinar Review Kebijakan Diabetes Melitus Tahun 2024 berbasis Transformasi Sistem Kesehatan dan Outlook 2025 pada Kamis (30/01/2025).
Acara dibuka oleh Prof Laksono Trisnantoro MSc. PhD selaku Guru Besar FK-KMK UGM yang menjelaskan tentang pentingnya penggunaan Dashboard Digital dalam menghasilkan review-review kebijakan yang bermanfaat dalam penyusunan evidence based policy making bagi para pemangku kepentingan. Oleh sebab itu, peserta didorong untuk menjadi mitra kolaborator data-data terkait Diabetes Mellitus dari berbagai daerah.
Rabu, 22 Januari 2025
PKMK-Yogyakarta. Pusat Kebijakan dan Manajemen Kesehatan Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan Universitas Gadjah Mada (PKMK FK-KMK UGM) menyelenggarakan Seminar: Launching 7 Topik Prioritas dalam Penggunaan Dashboard Sistem Kesehatan (DaSK) berdasarkan Prinsip Transformasi Kesehatan pada Rabu (22/01/2025). Kegiatan dibuka oleh moderator M. Faozi Kurniawan, SE., Akt., MPH.
Sesi 1: Pengantar Konsep dan Aplikasi DaSK
Sesi 1 diawali dengan pemaparan oleh Prof. dr. Laksono Trisnantoro, M.Sc., PhD selaku Guru Besar FK-KMK Universitas Gadjah Mada memperkenalkan inovasi Dashboard Sistem Kesehatan (DaSK) sebagai platform berbasis data yang dirancang untuk mendukung analisis kebijakan kesehatan di Indonesia. Dengan berfokus pada tujuh masalah kesehatan prioritas, termasuk stunting, diabetes melitus (DM), tuberkulosis, katarak, kematian ibu, stroke, dan jantung. DaSK menawarkan data terkini dan visualisasi yang intuitif untuk mendukung pengambilan keputusan strategis. Studi kasus DM menyoroti pentingnya transformasi kebijakan yang integratif, inovatif, dan berbasis bukti untuk mengurangi beban penyakit. Platform ini juga mendorong kolaborasi lintas sektor, melibatkan lembaga pendidikan, penelitian, dan pemerintah, serta memanfaatkan pendekatan transdisiplin untuk mengatasi tantangan kesehatan secara komprehensif. Harapannya, DaSK dapat menjadi landasan dalam memperkuat sistem kesehatan nasional melalui transformasi layanan, pembiayaan, teknologi, dan sumber daya manusia.
Rabu, 15 Januari 2024
Spa merupakan salah satu wisata kebugaran yang baru-baru ini mengalami perubahan kebijakan menjadi pelayanan kesehatan tradisional atas dikabulkannya perkara tersebut dalam Keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) Nomor 19/PUU-XXII/2024 mengenai Pasal 55 ayat (1) huruf I UU No. 1 Tahun 2022, serta merujuk kepada kebijakan terkait pelayanan Kesehatan tradisional dalam UU No. 17 Tahun 2023 dan PP No. 28 Tahun 2024. Berdasarkan kebijakan tersebut, maka spa sebagai pelayanan kesehatan tradisional memiliki dasar hukum yang jelas, sehingga spa sebagai perwujudan dari layanan medical wellness dapat terus dikembangkan secara berkelanjutan.
Artikel ini terkait dengan pilar 3 SDGs, Kehidupan sehat dan Sejahtera
PKMK UGM – Pusat Kebijakan dan Manajemen Kesehatan Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan Universitas Gadjah Mada (PKMK FK-KMK UGM) bekerja sama dengan UNICEF Indonesia menyelenggarakan webinar dalam rangka hari anak Nasional, yang bertajuk “Wasting pada Anak: Konsekuensi Kesehatan dan Intervensi Efektif Berbasis Masyarakat” pada Selasa (30/7/2024). Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka Hari Anak Nasional. Acara diselenggarakan secara daring melalui zoom meeting dan live streaming Youtube dengan menghadirkan beberapa narasumber, yaitu Kanthi Permaningtyas Tritisari, S.Gz, MPH (Universitas Brawijaya), Dr. Muhtar, SKM, M. Kes dari Dinas Kesehatan Kabupaten Brebes . Selain itu, terdapat juga dua pembahas, yaitu dr. Rivani Noor, M.K.M dari Direktorat Gizi dan KIA, Kementerian Kesehatan RI, dan Dr. Siti Helmyati dari Dosen Departemen Gizi Kesehatan FK-KMK UGM.
Artikel ini terkait dengan pilar 3 SDGs, Kehidupan Sehat dan Sejahtera
PKMK-Yogyakarta (08 Oktober 2024). Dalam rangka menyongsong Pertemuan Ilmiah Tahunan (PIT) Himpunan Obstetri dan Ginekologi Sosial Indonesia (HOGSI) XIV, Pusat Kebijakan dan Manajemen Kesehatan (PKMK) Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan Universitas Gadjah Mada (FK-KMK UGM) bekerja sama dengan HOGSI, menyelenggarakan webinar dengan judul “Kepemimpinan untuk Menurunkan Kematian Ibu Dalam Konteks UU Kesehatan 2023”. Narasumber dan pembahas dalam kegiatan ini berasal dari berbagai instansi.
Artikel ini terkait dengan pilar 3 SDGs, Kehidupan Sehat dan Sejahtera
PKMK-Yogyakarta. Tindak lanjut pasca Pertemuan Ilmiah Tahunan (PIT) Himpunan Obstetri dan Ginekologi Sosial Indonesia (HOGSI) XIV di Malang, Pusat Kebijakan dan Manajemen Kesehatan (PKMK) Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan Universitas Gadjah Mada (FK-KMK UGM) kembali bekerja sama dengan Himpunan Obstetri Ginekologi Sosial Indonesia (HOGSI) menyelengarakan webinar dengan topik “Implementasi Peran Kepemimpinan Spesialis Obstetri dan Ginekologi (SpOG) Untuk Menurunkan Angka Kematian Ibu” pada Kamis (31/10/2024). Narasumber dalam webinar ini adalah dari Dinas Kesehatan Kabupaten Pasuruan, Dinas kesehatan Kota Bekasi, serta Tim AMP-SR/Percepatan Penurunan AKI dan AKB Kota Bekasi. Sedangkan pembahas pada webinar ini antara lain dr. Muhammad Ardian C.L., Sp.OG (K))-Obsginsos,M.Kes selaku Plt. Wadir Pelayanan Medis RS Unair. Pembahas kedua adalah Prof. dr. Hermie Meety Massje Tendean, SpOG Subsp. Obginsos selaku Guru Besar Fakultas Kedokteran Universitas Sam Ratulangi. Dan pembahas ketiga adalah dr. Mochammad Hud Suhargono, SpOG,SubsSp.Obgynsos selaku kepala instalasi maternal RSUD Bangil Pasuruan dan Ketua Pelaksana Harian Forum Penakib Kabupaten Pasuruan. Sedangkan sesi diskusi dipimpin oleh Prof. dr. Laksono Trisnantoro, M.Sc., Ph.D selaku Guru Besar FK-KMK UGM dan Dr. dr. R. Soerjo Hadijono, Sp. OG, Subsp. Obginsos selaku Ketua HOGSI.
PKMK-Yogya. Pusat Kebijakan dan Manajemen Kesehatan Universitas Gadjah Mada (PKMK UGM) menyelenggarakan webinar “Inovasi Pemantauan Stunting: Mengenal dan Menggunakan NGAPAKE BANGGA” secara online melalui zoom dan live stream Youtube PKMK FK-KMK UGM pada Jum”at (8/11/2024).Artikel ini terkait dengan pilar 3 SDGs, Kehidupan Sehat dan Sejahtera
Kegiatan diawali dengan pembukaan oleh moderator, Monita Destiwi, MA dan dilanjutkan dengan pengantar oleh Prof. dr. Laksono Trisnantoro, M.Sc., PhD. selaku Guru Besar FK-KMK UGM. Sistem pemantauan kinerja NGAPAKE BANGGA (NGanggo Alat PAntau Sistem KinErja Intervensi Spesifik Program Stunting purBAliNGGA) menerapkan penggunaan data yang diperoleh dari unit operasional pengumpulan data di lapangan. Data kemudian diolah menjadi knowledge dengan sistem penyajian data tertentu untuk kemudian digunakan dalam “action” managerial decision dan penetapan kebijakan. Laksono berharap NGAPAKE BANGGA dapat dikembangkan lebih lanjut sehingga memberikan dampak sosial yang lebih luas.