Arsip:

pkmk

Podcast COVID Talks #01 Kapan Indonesia Mencapai Kekebalan Komunal Covid-19?

Podcast COVID Talks #01 Kapan Indonesia Mencapai Kekebalan Komunal Covid-19?

PKMK FK-KMK UGM memulai serial podcast pertamanya dengan tajuk COVID Talks. Podcast ini membahas penguatan sistem kesehatan dalam menghadapi wabah COVID-19 sejak dari pelayanan primer sampai ke rumah sakit dengan pendekatan kolaborasi lintas sektoral.

Podcast episode ini membicarakan tentang pentingnya kekebalan komunal dalam penanganan pandemi COVID-19 serta upaya mencapai kekebalan komunal. Membicarakan juga tentang program vaksinasi yang telah dilaksanakan pemerintah dan membahas berita yang sedang hangat tentang terjadinya tsunami kasus COVID-19 di India sebagai gelombang kedua dalam pandemi ini. read more

Studi Pembelajaran Penanganan COVID-19 Indonesia

Studi Pembelajaran Penanganan COVID-19 Indonesia

Kementerian PPN/Bappenas menerbitkan Buku Hasil Studi Pembelajaran Penanganan COVID-19 Indonesia pada akhir Februari 2021. Studi ini bertujuan untuk menganalisis situasi terkini penanganan pandemi COVID-19 di Indonesia, mereviu dan mengidentifikasi kesenjangan dan tantangan penanganan COVID-19 di Indonesia, dan merumuskan strategi untuk peningkatan kapasitas penanganan pandemi COVID-19 dan kesiapan Indonesia untuk menghadapi pandemi penyakit di masa yang akan datang.

Tim peneliti PKMK FK-KMK UGM turut andil dalam menulis buku tersebut. Tulisan tim PKMK dimuat pada Bab 3 tentang Kapasitas Pelayanan Kesehatan. Pandemi COVID-19 menunjukkan sistem pelayanan kesehatan di Indonesia belum resilien, yang ditunjukkan dengan belum siapnya fasilitas pelayanan kesehatan dan sistem penunjangnya dalam memastikan ketersediaan layanan yang berkualitas dan aman dalam kondisi krisis. Pesan-pesan utama dari bab tersebut adalah: read more

Pertemuan tahunan ke-23 PKMK FK-KMK UGM

Pertemuan tahunan ke-23 PKMK FK-KMK UGM

Pusat Kebijakan dan Manajemen Kesehatan merupakan salah satu pusat kajian di Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan UGM. Pada tahun 2021, PKMK memasuki usia ke-23. Tantangan pada usia ini tidak mudah karena bersamaan dengan pandemi COVID-19. Data pemerintah hingga 22 Februari 2021 menunjukkan bahwa 1.288.833 orang telah terdeteksi positif COVID-19 dengan jumlah pasien meninggal 34.691 orang.

Selama masa pandemi ini, banyak sekali kegiatan yang telah didukung oleh PKMK seperti membahas pengalaman para klinisi (dokter, perawat, serta tenaga-tenaga kesehatan lainnya) dan manajemen klinis dalam mengelola pasien corona virus, membahas hasil review jurnal artikel secara sistematis, membahas kesiapan rumah sakit dalam menangani pasien coronavirus, memperkuat sistem kesehatan untuk menghadapi peningkatan wabah COVID-19, sejak dari pelayanan primer sampai ke rumahsakit yang melibatkan lintas sektor, dan mengaktifkan sistem manajemen bencana di rumah sakit dan sistem kesehatan. read more

Forum Kebijakan JKN: Surplus BPJS Kesehatan Tahun 2020 dan Dampaknya

Forum Kebijakan JKN: Surplus BPJS Kesehatan Tahun 2020 dan Dampaknya

Lembaga pengelola dana jaminan kesehatan nasional, BPJS Kesehatan, pada 31 Desember 2020 tercatat memiliki saldo kas dan setara kas senilai Rp 18,7 triliun. Direktur Utama BPJS Kesehatan, Fachmi Idris dalam siaran persnya mengatakan saat ini pendanaan Program JKN  -KIS terhitung cukup bahkan arus kas DJS Kesehatan mulai surplus yang menandakan kondisi keuangan berangsur sehat.

Kondisi surplus arus kas BPJS Kesehatan saat ini sangat menarik untuk ditelaah secara akademis. Tim peneliti PKMK UGM memiliki beberapa hipotesis penyebab surplus dari berbagai kejadian pada 2020. Pertama; ada Peraturan Presiden Nomor 64 Tahun 2020 Tentang Perubahan Kedua Perpres No. 82 Tahun 2018 Tentang Jaminan Kesehatan. Terjadi kenaikan tarif iuran sehingga pendapatan BPJS Kesehatan sebagai penyelenggara JKN menjadi naik. Kedua, pada 2020, Indonesia terkena dampak pandemi global COVID-19. Pandemi COVID-19 ini menimbulkan pertanyaan – pertanyaan spekulasi seperti “Apakah surplus pada 2020 dikarenakan kenaikan iuran JKN dan/atau karena situasi pandemi COVID-19 yang menyebabkan klaim beban pelayanan kesehatan bukan COVID-19 turun, atau tindakan efisiensi di BPJS, atau hal lainnya?” read more

Memori Kegiatan Tahun 2020 PKMK FK-KMK UGM

Memori Kegiatan Tahun 2020 PKMK FK-KMK UGM

Pusat Kebijakan dan Manajemen Kesehatan (PKMK), merupakan salah satu pusat kajian di bawah struktur Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan, Universitas Gadjah Mada. PKMK merangkum dokumentasi kegiatan tahun 2020 dalam Memori Kegiatan Tahun 2020 PKMK FK-KMK UGM. Perjalanan tim manajemen, staf, peneliti, dan konsultan PKMK dapat disaksikan mulai dari saat sebelum pandemi, saat pandemi, dan setelah ada tatanan baru.

Sepanjang 2020, PKMK melaksanakan 677 kegiatan daring dan luring. Secara umum, kegiatan dapat dibagi menjadi tiga kelompok besar yaitu: kegiatan organisasi yang didukung oleh unit publikasi, kegiatan proyek penelitian dan kerjasama yang dilaksanakan oleh divisi, dan kegiatan pengabdian masyarakat atau social events. read more