Ilustrasi: freepik.com
Laporan Badan Kesehatan Dunia (World Health Organization) pada 2017 menyebutkan bahwa hampir separuh populasi dunia masih belum mendapatkan akses yang layak terhadap pelayanan kesehatan. Dalam konteks penyakit kanker, masih banyak pasien – pasien yang belum mendapatkan akses pelayanan kesehatan sehingga tidak mendapatkan diagnosis dan pengobatan yang tepat. Upaya untuk pencegahan kanker pun masih perlu ditingkatkan.
Pandemi COVID-19 telah memberikan beban yang berat bagi sistem kesehatan dan pasien kanker karena makin terbatasnya akses pelayanan kesehatan. Organisasi – organisasi kemasyarakatan yang fokus dalam penyakit kanker menunjukkan adanya peningkatan permintaan dukungan maupun layanan dari pasien kanker. Di sisi lain, aspek keuangan organisasi dihadapkan pada menurunnya pemasukan untuk mendukung aktivitas. Analisis dari Union for International Cancer Control (UICC) menunjukkan adanya masalah keuangan antara lain: penurunan aktivitas penggalangan dana, turunnya dana filantropis, melemahnya arus kas organisasi, tidak adanya pendanaan pemerintah, dan juga keterlambatan pembayaran layanan organisasi.
Beban dari aspek keuangan ini menunjukkan adanya kesenjangan dalam pelayanan kanker dan dapat berakibat pada hilangnya nyawa pasien. Kesenjangan tersebut terutama sangat tampak di negara berpenghasilan rendah – menengah. Aspek pemerataan (equity) merupakan tantangan yang tidak bisa dihindari. Dalam rangka menurunkan kesenjangan tersebut, peringatan hari kanker sedunia yang dilangsungkan pada 4 Februari 2022 mengangkat tema “Close the Care Gap”.
Dosen, peneliti, mahasiswa, pasien, dokter, maupun individu di seluruh Indonesia dapat mengambil bagian untuk terlibat dalam gerakan ini dengan melakukan edukasi masyarakat tentang pencegahan kanker, memperkuat pelayanan puskesmas serta posyandu di lingkungannya, mendorong pemerintah agar kanker ditetapkan sebagai isu kesehatan yang penting, dan juga melawan stigma serta diskriminasi penderita kanker dalam bentuk apapun.
Saksikan peringatan hari kanker sedunia secara langsung pada Jumat 4 Februari 2022 yang menampilkan diskusi bersama para pakar, komunitas kanker, atlet olahraga, selebritis, dan juga dengarkan kisah dari “survivor” kanker pada link berikut:
KLIK DISINI