Arsip:

mutu

Rekam Jejak Penanganan Pandemi dalam Buku Vaksinasi COVID-19

Rekam Jejak Penanganan Pandemi dalam Buku Vaksinasi COVID-19

Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Republik Indonesia meluncurkan buku Vaksinasi COVID-19 di Indonesia. Buku vaksinasi COVID-19 di Indonesia merangkum perjalanan indonesia dalam upaya penanganan dan pengendalian pandemi COVID-19 melalui berbagai kebijakan, terobosan, dan inisiatif yang telah dilakukan. Mulai dari kebijakan pemerintah dalam pengendalian pandemi COVID-19, upaya memperoleh vaksin, pelaksanaan dan akselesarasi vaksinasi, penambahan kelompok sasaran ibu hamil, remaja dan anak-anak, serta digitalisasi sistem kesehatan dalam bentuk Sistem Satu Data.  read more

Publikasi Baru WHO Quality Toolkit

Publikasi Baru WHO Quality Toolkit

Badan Kesehatan Dunia (World Health Organization/WHO) baru saja merilis publikasi WHO Quality Toolkit, yang menyediakan alat praktis untuk meningkatkan kualitas layanan kesehatan. Materi ini dikumpulkan bersama untuk pertama kalinya dari berbagai program di WHO. Publikasi ini diharapkan dapat peningkatan kualitas layanan kesehatan di setiap tingkat sistem kesehatan, dari tingkat nasional, daerah, fasilitas pelayanan kesehatan, dan di tingkat masyarakat.

Toolkit ini melengkapi publikasi sebelumnya yaitu Quality health services: a planning guide yang menyediakan peta jalan dalam mengambil tindakan di seluruh sistem kesehatan untuk meningkatkan kualitas layanan kesehatan. Materi toolkit memberikan langkah-langkah pendekatan praktis yang dapat mendukung implementasi tindakan yang diperlukan. Toolkit ini akan terus diperbarui secara berkala untuk memasukkan informasi dan praktik baik dari WHO. read more

Reportase Forum Nasional IHQN Ke-16 Hari Kedua dengan Tema “Manajemen mutu dan keselamatan pasien & tenaga kesehatan dalam pandemi COVID-19”

Reportase Forum Nasional IHQN Ke-16 Hari Kedua dengan Tema “Manajemen mutu dan keselamatan pasien & tenaga kesehatan dalam pandemi COVID-19”

Pembicara I: Manajemen Mutu Upaya Kesehatan Masyarakat Terkait COVID-19

oleh dr. Siti Marlina, MSc (Kepala Puskesmas Bantul 2 dan Sekretaris Forum Komunikasi Puskesmas DIY)

Siti Marlina menyatakan bahwa dalam kondisi pandemi, Upaya Kesehatan Masyarakat (UKM) harus tetap dilaksanakan dengan memperhatikan skala prioritas, kondisi psikologis masyarakat, dan zonasi wilayah terkait COVID-19. Pandemi COVID-19 menjadi tantangan untuk puskesmas dalam mempertahankan mutu pelayanan baik UKM maupun UKP.

Hal ini penyebabkan penyesuaian tahapan manajemen puskesmas baik di perencanaan (P1), pergerakan dan pelaksanaan (P2) maupun pengawasan, pengendalian, dan penilaian kinerja puskesmas (P3). Pada kegiatan UKM, ada tiga opsi yang dilakukan 1) tunda kegiatan atau tidak bisa dilaksanakan; 2) melaksanakan kegiatan dengan metode berbeda; dan 3) dilakukan dengan menerapkan kaidah PPI dan physical distancing. Hal ini membutuhkan dukungan dinas kesehatan dan pemerintah daerah agar puskesmas dapat melakukan kegiatan UKM. read more

Reportase Forum Nasional IHQN Ke-16 Hari Kedua dengan Tema “Celah Kecurangan (Fraud) dalam Pelayanan Pasien COVID-19”

Reportase Forum Nasional IHQN Ke-16 Hari Kedua dengan Tema “Celah Kecurangan (Fraud) dalam Pelayanan Pasien COVID-19”

IQHN – Yogyakarta. Forum mutu kali ini mengangkat tema celah kecurangan fraud dalam pelayanan pasien COVID-19. COVID-19 tidak hanya sebatas bencana tetapi mempunyai dampak yang sangat luas terhadap tata kelola klinis dan tata kelola manajemen. Diharapkan penguatan layanan kesehatan baik pemerintah pusat, pemerintah daerah, sektor swasta dan masyarakat. Narasumber pertama, Dra. Reni Kusumawardhani, M.Psi, selaku Ketua Umum Apsifor Indonesia menyatakan bahwa terdapat beberapa teori yang menilai perilaku dalam fraud, namun ada satu yang memiliki resiko tinggi melakukan fraud yakni dark triad. Tipe dark triad berada di kalangan para eksekutif daripada masyarakat umum dimana kesempatan untuk melakukan fraud lebih besar. Kepribadian dark triad terdiri dari narcissism, machiavellianism, dan psychopathy. Selain itu, diantara ketiga kepribadian tersebut yang paling berbahaya adalah psychopath. Mengatasi anti fraud dengan penanganan yang benar dan tepat, serta penegakkan hukum baik dari hulu ke hilir termasuk profiling. Fokus yang harus dilakukan yakni perilaku dan manajemen perilaku, sistem SDM, psychological chech-up, dan employee assistance program. read more

Reportase Forum Nasional IHQN Ke-16 Hari Pertama dengan Tema “Implementasi NQPS: Kolaborasi Lintas Sektor dalam Mutu Pelayanan Kesehatan  Di Era Pandemi COVID-19”

Reportase Forum Nasional IHQN Ke-16 Hari Pertama dengan Tema “Implementasi NQPS: Kolaborasi Lintas Sektor dalam Mutu Pelayanan Kesehatan Di Era Pandemi COVID-19”

IHQN – Yogyakarta. Forum mutu kali ini mengangkat tema implementasi NQPS pada kolaborasi lintas sektor dalam mutu pelayanan kesehatan di era pandemi COVID-19. COVID-19 tidak hanya sebatas bencana tetapi mempunyai dampak yang sangat luas terhadap tata kelola klinis dan tata kelola manajemen. Diharapkan penguatan layanan kesehatan baik pemerintah pusat, pemerintah daerah, sektor swasta dan masyarakat. Mutu pelayanan yang berkualitas sesuai dengan konsep mutu yang dikeluarkan oleh WHO (2019) yakni mewujudkan layanan kesehatan yang efektif, aman, berfokus pada individu, tepat waktu, efisien, adil, dan terintegrasi bagi individu dan populasi sesuai standar, perkembangan ilmu pengetahuan terkini, serta memperhatikan hak dan keterlibatan pasien – masyarakat yang dapat meningkatkan luaran kesehatan yang optimal. read more

Reportase Forum Nasional IHQN Ke-16 Hari Pertama dengan Tema “Lesson Learn dari Pandemi COVID-19”

Reportase Forum Nasional IHQN Ke-16 Hari Pertama dengan Tema “Lesson Learn dari Pandemi COVID-19”

Pembukaan
Dr. dr. Hanevi Djasri, MARS, FISQua selaku Ketua IHQN menyampaikan forum nasional mutu pelayanan kesehatan Indonesia ke 16 bertujuan untuk berbagi pengalaman baik teori maupun praktek upaya peningkatan mutu dan keselamatan pasien. Berbagi pengalaman sangat penting agar dapat mempercepat upaya – upaya peningkatan mutu yang efektif dan efisien dalam berbagai kondisi termasuk dalam kondisi pandemi. Pada kondisi pandemi COVID-19, saat ini yang paling utama adalah aman atau safety baik bagi para petugas, pasien, keluarga maupun lingkungan. Pada 2018, WHO telah menetapkan dimensi mutu terdiri atas 7 dimensi. Dimensi utamanya adalah memastikan pelayanan kesehatan yang diberikan di primary care maupun tersier care harus aman adil berfokus pada pasien. Tiga dimensi tersebut bisa terwujud apabila fasilitas kesehatan dapat memberikan pelayanan dengan dimensi 1) efektif; 2) efisien; 3) tepat waktu dan 4) terintegrasi antara satu pelayanan dengan pelayanan yang lain sehingga ke-7 dimensi mutu dapat terwujud termasuk dalam pandemi COVID-19. Pandemi COVID-19 telah menjadi katalisator mutu pelayanan kesehatan dimana membuat manajemen mutu kesehatan itu menjadi lebih baik, lebih efektif, cepat berubah menuju perbaikan yang lebih baik. read more