Arsip:

vaksin

Penurunan Angka Vaksinasi Global pada Masa Pandemi COVID-19

Penurunan Angka Vaksinasi Global pada Masa Pandemi COVID-19

Imunisasi adalah salah satu pilar dari pelayanan kesehatan masyarakat dengan banyak kisah sukses menyelamatkan jutaan nyawa setiap tahunnya. Saat ini telah tersedia lebih dari 20 vaksin untuk mencegah penyakit dan melindungi masyarakat. Pandemi COVID-19 telah mengingatkan semua orang mengenai pentingnya akses terhadap vaksin dalam menyelamatkan nyawa.

Beberapa negara melaporkan angka vaksinasi tampak terhenti bahkan ada yang berbalik arah. Risiko penurunan cakupan vaksinasi adalah tantangan di beberapa negara. Capaian yang telah diraih pada tahun-tahun sebelumnya seolah hilang akibat dampak pandemi. Salah satu contohnya adalah penurunan persentase anak yang menerima tiga dosis vaksinasi difteri,pertusis, dan tetanus (DPT) sebesar 5 basis poin atau turun dari tahun 2019 ke 2021 menjadi 81 persen. read more

Reportase Pembelajaran dari Praktik Penyelenggaraan Vaksinasi COVID-19 Bagi Lansia

Reportase Pembelajaran dari Praktik Penyelenggaraan Vaksinasi COVID-19 Bagi Lansia

Lansia merupakan salah satu populasi yang rentan di masa pandemi COVID-19. Hal ini bisa dilihat dari tingginya kasus COVID-19 pada Lansia. Lansia juga mengalami kerentanan dalam hal akses komunikasi, informasi, dan edukasi terkait vaksin COVID-19. Dalam skala nasional, masih terjadi kesenjangan dari cakupan vaksinasi pada kelompok lansia di seluruh provinsi di Indonesia. Pusat Kebijakan dan Manajemen Kesehatan (PKMK) FK – KMK UGM bekerja sama dengan Kemitraan Australia Indonesia untuk Ketahanan Kesehatan (AIHSP) mengadakan webinar dengan tajuk Pembelajaran dari Praktik Penyelenggaraan Vaksinasi COVID-19 Bagi Lansia. Webinar ini diselenggarakan untuk menyambut Hari Lanjut Usia Nasional pada 29 Mei nanti, dan dimoderatori oleh Mentari Widiastuti. read more

Draft Lanskap Studi Observasional Efektivitas Vaksin COVID-19

Draft Lanskap Studi Observasional Efektivitas Vaksin COVID-19

World Health Organization telah mempublikasikan draft dokumen studi observasional efektivitas vaksin COVID-19. Dokumen ini berusaha merangkum dan memberikan gambaran umum tentang berbagai studi observasional yang sedang dilakukan untuk menilai efektivitas vaksin COVID-19. Berbagai informasi disajikan dalam bentuk tabel agar memudahkan pencarian seperti judul penelitian,  desain penelitian, besaran sampel, populasi penelitian, hasil utama yang diukur, dan lokasi penelitian. Dokumen ini masih berupa draft karena sedang dalam proses untuk pembaharuan dengan penelitian terbaru. Data yang masuk dalam dokumen ini mencakup periode Januari hingga Juni 2021. WHO mempersiapkan dokumen ini sebagai bentuk diseminasi informasi mengenai pandemi COVID-19. read more

Melacak Data Pengembangan Vaksin COVID-19

Melacak Data Pengembangan Vaksin COVID-19

Salah satu penanganan yang dilakukan dalam menghadapi pandemi COVID-19 adalah melalui vaksinasi. Organisasi Kesehatan Dunia/World Health Organization (WHO) telah menerbitkan dokumen COVID-19 vaccine tracker yang mengumpulkan informasi rinci dari setiap kandidat vaksin COVID-19 yang sedang dikembangkan. Dokumen ini memungkinkan setiap orang untuk memantau secara dekat kemajuan pengembangan vaksin COVID-19. 

Tujuan dari penulisan dokumen ini adalah:

  • Menyediakan tabel ringkasan kandidat vaksin COVID-19 dalam pengembangan di tahap klinis maupun pra-klinis;
  • Memberikan analisis dan visualisasi untuk beberapa kategori kandidat vaksin COVID-19;
  • Melacak kemajuan dari studi tiap vaksin pada tahap pra-klinis, uji klinik Fase 1, uji klinik Fase 2 hingga Fase 3 dan termasuk Fase 4 yang terdaftar;
  • Menyediakan tautan ke laporan yang dipublikasikan tentang keamanan, dan data efikasi kandidat vaksin;
  • Memberikan informasi tentang platform utama dari setiap kandidat vaksin dan
  • Memungkinkan pengguna untuk mencari vaksin COVID-19 melalui berbagai kriteria pencarian seperti platform vaksin, jadwal vaksinasi, rute pemberian, pengembang, fase uji coba, dan luaran klinis.

WHO menyebutkan bahwa data ini akan diperbaharui dalam dua kali seminggu read more

Buku Saku Tanya Jawab Seputar Vaksinasi COVID-19

Buku Saku Tanya Jawab Seputar Vaksinasi COVID-19

Indonesia dan negara-negara lain masih terus berjuang untuk mengatasi pandemi COVID-19. Berbagai upaya pengendalian terus dilakukan, salah satunya melalui pelaksanaan COID-19. Vaksinasi COVID-19 merupakan upaya yang dilakukan untuk meningkatkan kekebalan seseorang secara aktif terhadap suatu penyakit, sehingga diharapkan saat terpajan dengan penyakit tersebut maka tidak akan sakit atau hanya mengalami gejala yang ringan.

Vaksinasi COVID-19 di Indonesia mulai dilaksanakan pada Januari 2021 dan diharapkan dapat menjangkau seluruh masyarakat secara bertahap. Dukungan dan partisipasi aktif masyarakat  sangat diperlukan dalam mendukung kegiatan vaksinasi. read more

Reportase Serial Zoom Seminar Surge Capacity #2 Mampukah Vaksin COVID-19 Menurunkan Kebutuhan Kapasitas Ruang Perawatan Di RS Rujukan?

Reportase Serial Zoom Seminar Surge Capacity #2 Mampukah Vaksin COVID-19 Menurunkan Kebutuhan Kapasitas Ruang Perawatan Di RS Rujukan?

PKMK FK – KMK menyelenggarakan serial zoom seminar surge capacity #2 pada 17 Desember 2020 pukul 09.00-12.00 WIB dalam rangka merespon kondisi Indonesia termutakhir terkait perkembangan pandemi COVID-19. Zoom kali ini mengangkat tema “ Mampukah Vaksin COVID-19 Menurunkan Kebutuhan Kapasitas Ruang Perawatan di RS Rujukan?”. Narasumber dalam zoom seminar kali ini antara lain dr. Siti Nadia Tarmizi, M.Epid (Direktur P2PML, Juru Bicara Vaksin COVID-19, Kemenkes RI), dr. Vinod Bura, MPH (WHO Indonesia), Dra. Togi J Hutandjulu,Apt., MHA (plt. Deputi I Badan POM). Sementara itu sebagai pembahas Prof. dr. Hari Kusnanto Josef, SU., Dr.PH   (Departemen Kedokteran Keluarga, Komunitas dan Bioetika FKKMK UGM) dan dimoderatori oleh apt. Gde Yulian, M.Epid. read more

Reportase Webinar Logistik Vaksin COVID-19: Kasus Di Inggris

Reportase Webinar Logistik Vaksin COVID-19: Kasus Di Inggris

UNDUH MATERI

Webinar Logistik Vaksin COVID-19: Kasus di Inggris diselenggarakan oleh PKMK FKKMK UGM pada Senin 14 Desember 2020 pukul 16.00-18.00 WIB. Webinar ini bertujuan untuk memberikan gambaran mengenai distribusi vaksin di Inggris kepada peserta webinar agar dapat diambil pelajaran yang mungkin bisa diadopsi dalam proses distribusi vaksin COVID-19 di Indonesia. Narasumber webinar antara lain Gindo Tampubolon PhD (The University of Manchester) dan Ir Rudolf Saut (GAC Samudera Logistik). Sesi ini dimoderatori oleh Yos Hendra SE, MM, M.Ec.Dev., Ak., CA. read more